Bertempat di Balai Desa Tondowulan, hari ini (11/01/2019) mengadakan kegiatan pendampingan Program Inovasi Desa (PID) yang dihadiri oleh Ketua TPID Kecamatan (Bpk Wijonarko), Camat Plandaan yang diwakili Sekcam Plandaan (Bpk. Agus Solihuddin), Yayasan Inisiatif Jombang, KPMD Tondowulan, Tokoh Masyarakat, dan Perangkat Desa Tondowulan.
Dengan adanya PID ini diharapkan adanya peningkatan ekonomi masyarakat khususnya bagi masyarakat Desa Tondowulan. Dalam sambutan Kepala Desa Tondowulan yang juga Ketua TPID Plandaan program Wisata Desa Kebun Nangka akan melaksanakan program desa ini secara bertahap. karena tidak mungkin untuk dilaksanakan sekaligus dan juga akan dilaksanakan oleh BUMDES guna pengembangan selanjutnya. Program ini akan mulai dimasukkan dalam RKP Desa mulai tahun anggaran 2019.
Dalam kegiatan pendampingan ini Tim Pelaksana Inovasi Desa Kecamatan Plandaan bekerja sama dengan Yayasan Inisiatif Jombang. Hal ini berkaitan dengan pendampingan perencanaan dan pelaksanaan program inovasi desa. Ini merupakan bentuk nyata bahwa perencanaan program Wisata Kebun Nangka dikerjakan secara serius.
Suatu program akan dirasakan oleh masyarakat dan berhasil jika mendapat dukungan dari masyarakatnya. maka baik dari Kepala Desa Tondowulan, pihak kecamatan, maupun yayasan mengharap bahwa masyarakat Desa Tondowulan mendukung sepenuhnya atas terlaksananya program ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar